Saturday, June 03, 2006

Iqbal, Nobita dan Doraemon.

Sejak kecil Iqbal suka Doraemon. Waktu usia TK dia pernah bilang begini
Iqbal : Ayo Bun kita bobo, takut besok kesiangan
Bunda : Lho besok kan minggu, sekolah libur
Iqbal : Kesiangan nonton doraemonnya.



Saat sudah bisa baca Iqbal prefer komik Doraemon dibanding bacaan lain. Koleksinya lengkap dan lecek, karena dibaca dan dibaca lagi.
Well aku pernah baca artikel mengapa banyak anak tergila-gila pada komik Doraemon. Katanya karena tokoh Nobita yang digambarkan distu adalah ordinary boy – yang cengeng, malas belajar, ulangan dapat nol, suka dikerjain temen, suka dimarahi ibu, kikuk dan suka iseng. Pokoknya mewakili anak-anak pada umumnya, gue banget gitu lho :-)

Adalah suatu impian buat anak-anak itu jika bisa punya teman hebat seperti Doraemon, yang punya kantong ajaib berisi barang-barang kreatif dan imajinatif.

Iqbal adalah juga Sahabat Nobita&Doraemon, dalam dunia khayal kanak-kanak mereka.

No comments: