Sunday, November 26, 2006

Labbaik Allahumma Labbaik








aku datang memenuhi panggilan-Mu, Ya Allah! aku datang memenuhi panggilan-Mu..
aku datang memenuhi panggilan-Mu, (Tuhan) yang tidak ada sekutu bagi-Mu, aku datang memenuhi panggilan-Mu
Sesungguhnya segala pujian, nikmat dan kekuasaan adalah kepunyaan-Mu, tidak ada sekutu bagi-Mu...


================================================
.....aku titipkan kedua buah hatiku... Abang dan Aim...aku percaya Allah akan menjaga mereka...

1 comment:

Anonymous said...

Buat Bunda dan Suami, semoga menjadi haji mabrur. Jadi ingat waktu kami berdua pergi haji tahun 2000, kami juga meninggalkan kedua anak kami Ayesha (5 tahun) dan Haekal (7 bulan) yang lagi seru-serunya mimi asi. Kurang lebih 2 minggu setelah kami berada di tanah suci, haekal sakit. Katanya dia selalu minta diajak ke kamar ayah bundanya. Selama di kamar dia menciumi tempat tidur dan bantal tempat dimana kami biasa menemaninya tidur. Dia sepertinya sangat kehilangan dan ga ngerti kemana orang tuanya, kok ga pernah kelihatan. Di Makkah, bundanya juga sering nangis inget dia. Sering ngeliatin awan yang sedang beriringan di angkasa dan menghayal kalo awan itu bisa dinaikin untuk pulang ke Indonesia. Kami ga tahu kalau Haekal di Indonesia waktu itu sakit, soalnya kakaknya, Ayesha, pinter sekali menyembunyikan informasi itu, mungkin supaya kami tenang selama berada di Makkah. Dan Alhamdulillah kami bisa pulang dengan selamat dan bertemu dengan orang-orang tercinta kami. Terima kasih ya Allah. Kami akan selalu merindukan untuk datang ke rumahMu lagi.

Syarifuddin Dahlan