Uti dan Kung Jambi akan datang. Bunda dan Aim menjemput di bandara. Sengaja datang lebih awal supaya sopir kami bisa sholat Jumat di bandara.
Setelah makan siang di KFC Aim merengek “Bunda ayo kita liat pesawat…”
Bunda yang kegerahan karena baru pertama kali ini kebandara dengan berkerudung ogah ogahan. duh ? panas banget Aim. Bunda pusing. Belum terbiasa pake jilbab dengan berlama lama diluar ruangan berAC. Mana tempat menjemput bandara penuh orang lagi. Ugh!! Sumpek. Bunda penginnya duduk aja supaya nggak pusing.
Aim terus merengek “Bun, Aim kan pengin jadi pilot. Aim pengin liat pesawat apa yang Aim suka” Uhm, Bunda nggak tega juga. Oke deh…Bunda akhirnya menguatkan diri. Kami bergandengan tangan menaiki tangga anjungan untuk melihat pesawat.
Waaah, ternyata pilihan Aim tepat. Diatas anjungan banyak angina bertiup. Alhamdulillah, rasa gerah Bunda berkurang . Aim dengan antusias menunjuk nunjuk pesawat domestic yang sedang loading. Sriwijaya. Adam. Batavia. Lion dan banyak lagi
Aim juga sibuk dadah jika ada pesawat yang take off. Waaah heboh banget deh!! Walau berisik dengan deru pesawat. Menunggu di anjungan lebih nyaman dibanding dibawah. Aim punya keasyikan sendiri melihat pesawat. Bunda mengawasi sambil duduk manis. istirahat.
Satu jam berlalu. “ Udah yuk !! kayaknya bentar lagi Uti sama Kung mendarat nih…”
Aim segera menurut. Tapi Ugh …Bunda kesemutan nih . Mungkin kelamaan duduk bersila di bangku panjang. Aim menuntun Bunda yang tertatih tatih. “Makanya Bun, jangan kebanyakan makan emping, nanti asam urat” Aim bilang dengan sok tau.
“Hah ?? Siapa yang ngajarin gitu ?” tanya Bunda
“Mbak Isti “jawab Aim kalem
Hi..Hi..Bunda geli atas nasehat Aim. Bunda cuma kesemutan kok sayaaaaang..
Aku mencium tangan mertuaku. Aim langsung heboh bertemu kakek neneknya dari Jambi. Beliau datang ke Jakarta untuk menemani anak-anak dirumah selama kami pergi berhaji.
Koper sudah dimasukan. Oleh oleh sudah disusun dibagasi. Kami meluncur pulang. Meninggalkan bandara dan aneka pesawat terbang yang jadi favorit Aim-calon pilot masa depan.
Aim kalao gede mau jadi apa ?
Jadi pilot !!
Lho katanya mau jadi MC ? Anak band ??
Iya jadi pilot sekaligus MC ama anak band…
Hah ?? Gubraaaak !!
No comments:
Post a Comment